5 Makanan Khas Subang dengan Cita Rasa yang Menggugah Selera

5 Makanan Khas Subang dengan Cita Rasa yang Menggugah Selera

Setiap daerah Indonesia memiliki makanan dengan karakteristik masing-masing yang membuatnya unik. Contohnya makanan khas Subang dengan cita rasa khas yang tidak mudah untuk ditiru. Meskipun bukan kota yang umum dikunjungi untuk wisata, banyak orang datang untuk mencicipi kuliner Subang. Ada apa saja?

1. Bubuy Ayam

Makanan Khas Subang

Pertama ada bubuy ayam yang lebih unik dari biasanya. Sebab menggunakan cara pengolahan yang berbeda. Ayam olahan dimasak dengan bumbu yang khas turun temurun sehingga menghasilkan rasa yang sangat lezat. Tentunya rasa ini hanya dimiliki Subang dan sulit dicari di tempat lainnya.

Jika dilihat sepintas, bubuy ayam tampilannya menyerupai pepes. Perbedaannya adalah bubuy ayam dipendam di bara abum selama 5 sampai 10 jam. Sehingga tekstur ayamnya sangat empuk dan seluruh bumbunya menyerap dengan maksimal.

Bubuy ayam sangatlah populer, sehingga banyak yang memesan terlebih dahulu karena khawatir kehabisan stoknya. Olahan ayam ini dapat dibeli di restoran D’Bubuy Ma’Atik dengan kisaran harga 30 ribu.

2. Tutut Soding

Makanan Khas Subang

Makanan khas Subang berikutnya adalah tutut soding, yang memakai bahan dasar berupa keong. Bahan yang dibuat untuk membuat masakan ini biasanya didapatkan pada area persawahan. Jangan beranggapan buruk karena dibuat dari keong, sebab tutut soding kaya akan protein.

Protein ini berperan besar dalam perkembangan anak agar bertumbuh dengan baik. Cara memasaknya pun sederhana, hanya dicampur dengan berbagai bumbu seperti kunyit, serai, laos, jahe, dan lain-lain.

Sehingga, kandungan proteinnya tidak akan hilang dan baik untuk dikonsumsi. Tutut soding sangat cocok dimakan bersama nasi hangat. Makanan ini biasa dijual di warung Mang Adul, dengan harga per porsinya 10-20 ribu.

3. Abon Jantung Pisang

Makanan Khas Subang

Kuliner unik dari Subang sangat beragam, contohnya abon yang dibuat dari jantung pisang ini. Berbeda dari abon lain yang umumnya diolah dari daging ayam, ikan, atau sapi. Abon jantung merupakan kreasi pangan dari ibu-ibu yang tinggal di Desa Cisaat.

Ternyata teksturnya tidak berbeda jauh dari abon yang daging pada umumnya. Cocok untuk yang ingin diet daging, karena jantung pisang lebih sehat untuk dikonsumsi. Jika ingin menikmati makanan ini bisa mengunjungi kampung Cilimus. Abonnya dibandrol dengan harga 15 ribu saja per kemasan.

4. Keripik Nanas

Makanan Khas Subang

Sesuai dengan namanya, makanan khas Subang berbahan dasar nanas. Wajar, sebab Subang termasuk daerah yang dikenal menghasilkan nanas dengan kualitas unggulan. Belum banyak yang mengetahui rasa dari keripik nanas, namun banyak yang sangat menyukainya setelah mencoba.

Rasa keripik ini lain dari biasanya, dengan perpaduan gurih, manis, serta asam yang pas. Rasa buah nanasnya berbaur dengan sempurna bersama renyahnya keripik. Keripik ini dapat dibeli di berbagai pusat oleh-oleh Subang, dengan kisaran harga 10 hingga 20 ribu.

BACA JUGA: Makanan Khas Gombong, Jangan Sampai Terlewatkan

5. Nasi Liwet

Makanan Khas Subang

Makanan khas Subang selanjutnya adalah nasi liwet. Memang nasi ini terbilang umum dan cukup mudah untuk ditemukan di berbagai daerah Indonesia. Namun, di Subang rasa makanan ini sangat khas dan membuat ingin memakannya lagi. Kelezatan aroma nasinya sangat menggugah selera.

Dipadupadankan dengan berbagai lauk yang menarik dan sehat. Mulai dari suwiran ayam, telur balado, lalapan, daging, serta telur dadar. Lauk yang lengkap ini mengandung protein serta serat, sangat baik untuk memenuhi asupan gizi harian.

Kuliner ini dapat ditemukan di berbagai daerah Subang. Namun, salah satu rekomendasi terbaiknya adalah Saung Liwet Kang Nana. Harga tiap porsinya dimulai dari 10 sampai 20 ribuan saja.

Demikian ulasan seputar makanan khas Subang yang sangat menarik untuk dicoba. Tidak hanya yang disebutkan, sebenarnya masih banyak makanan dari kota ini yang membuat penasaran dan patut dicoba. Siapa tahu bisa menemukan makanan favorit baru dan membawanya pulang sebagai oleh-oleh.

error: Content is protected !!